Istana Ratu Boko , Yogyakarta

00.28 Unknown 0 Comments



elain candi Prambanan dan Malioboro sebagai ikon pariwisata Jogja, masih banyak tempat-tempat wisata di Jogjayang bisa kamu kunjungi. Salah satunya adalah Istana Ratu Boko
Istana Ratu Boko adalah peninggalan situs arkeologi yang beda dari situs-situs serupa. Banyak yang mengira kalau Istana Ratu Boko ini hanya berupa candi seperti halnya Prambanan dan Borobudur. Faktanya, Ratu Boko merupakan bekas kompleks istana yang terdiri atas beberapa bagian bangunan
Ratu Boko juga terkenal sebagai tempat terbaik untuk menikmati sunset di Jogja. Lokasinya yang berada di perbukitan memungkinan hal itu. Dari Ratu Boko kita bisa menyaksikan pemandangan sebagian kota Jogja. Lingkungan di sekitar Ratu Boko ini sangat asri dan terawat. Sebelum kamu memutuskan untuk jalan-jalan ke Ratu Boko, ada baiknya untuk mengetahui hal-hal penting seputar Ratu Boko
 

Mungkin masih banyak yang mengira kala Ratu Boko hanya berupa bangunan candi. Faktanya adalah, Ratu Boko merupakan bekas kompleks istana yang sangat luas. Keseluruhan luas kompleks ini mencapai 250.000 m² yang terdiri dari empat bagian: Tengah, barat, tenggara dan timur. Kamu akan mengetahui informasi ini dari papan informasi yang terletak di dekat pintu gerbang masuk
Di bagian-bagian tersebut terdapat bangunan-bangunan yang melengkapi kompleks istana. Kompleks istana ini justru hanya memiliki sedikit candi. Di bagian tengah kompleks ini kamu akan menemukan gapura utama sebagai pintu masuk kompleks, lapangan, kolam, paseban dan candi pembakaran. Di bagian tenggara meliputi pendopo, beberapa balai, 3 candi, kolam, dan kompleks Keputren. Di kompleks ini juga terdapat goa batu yang terletak di bagian timur. Sedangkan bagian barat kompleks hanyalah berupa perbukitan. Dari sini kamu bisa melihat candi Prambanan yang tampak megah


Kalau kamu berniat untuk menelusuri seluruh bagian kompleks Ratu Boko yang luas, sangat disarankan untuk mengenakan pakaian yang mudah menyerap keringat. Sebaiknya menghindari pakaian berwarna hitam. Mengenakan kaos oblong berbahan katun adalah pilihan paling tepat
Karna cuaca pada siang hari terasa sangat panas, sebaiknya kamu mengenakan kacamata hitam apabila memang berniat untuk menyusuri semua bagian kompleks agar tidak silau. Kalau perlu, gunakan sunblock untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari. Meski sangat panas, namun suasana disini terasa sangat asri. Disekitar kompleks juga telah disediakan banyak gazebo yang bisa digunakan untuk beristirahat

Sumber : http://www.yukpiknik.com/artikel/yang-harus-kamu-ketahui-sebelum-jalan-jalan-ke-istana-ratu-boko/

You Might Also Like

0 komentar: